SK1LO Steak Makan Enak Porsi Banyak - tupee

Minggu, 26 Mei 2024

SK1LO Steak Makan Enak Porsi Banyak



Hari minggu saya sedang ngemall ke Tangcity untuk berakhir pekan. Lelah berkeliling, saya pun memutuskan untuk mencari makan siang. Lagi asyik memilih resto yang ingin saya coba, tiba - tiba pilihan saya jatuh kepada tenant baru yaitu SK1LO Steak. Banner promonya sunggu menarik untuk dilihat, dimana ada promo pake hemat berdua dengan porsi yang terbilang cukup banyak.

Jadi SK1LO Steak ini menyajikan varian menu andalan daging steak dan ayam yang disajikan dengan ukuran kilogram. Karena saya makan berdua, porsiannya adalah 0,25 kilogram. Akhirnya saya setuju untuk makan disana dengan memilih menu daging ayam paket hemat berdua.


Selagi menunggu pesanan, suasana disaat saya makan terbilang cukup ramai saat itu, mulai dari keluarga dan pasangan pada makan siang di SK1LO Steak ini. Saya merasa bahwa SK1LO Steak di Tangcity mall untuk penataan meja makannya terasa cukup padat. Awalnya saya duduk di dekat tengah - tengah pintu  masuk, namun karena merasa merasa banyak yang lalu lalang memberi kesan sempit, akhirnya saya pindah lebih kedalam. Mungkin karena peminatnya cukup banyak, semoga nanti semakin banyak rejekinya dan diperluas lagi space restonya. Walaupun kondisi pengunjung ramai dan padat, suasana saya makan disana tidak terlalu berisik, dan nyaman dengan arsitektur tidak terlalu ramai dipandang. Bintang 3/5 untuk suasana restoran.







Akhirnya pesanan makanan saya sudah tiba. Saya memilih paket hemat berdua yang isinya adalah;

  • Honey Crispy Chicken 0,25kg
  • Side dish yang terdiri dari Kimchi, tteokbokki, selembar odeng.
  • 2 nasi putih
  • 2 minum bisa pilih ice tea atau ocha
Makanannya disajikan didalam hotpot sehingga masih panas saat disantap. Udahlah gasabar mari kita coba!

Santapan pertama saya coba Honey Crispy Chicken, rasa ayamnya manis, tekstur luar dan dagingnya empuk. Saking enaknya diemutpun rasanya makin enak seperti emput permen. Geser ke side dishnya, Kimchinya guys enak banget sumpah! Dia tuh asam pedas, tapi gurih banget. Ternyata kalau kamu mencampurkan Honey Crispy Chicken dengan Kimchinya dalam satu mulut, rasanya sempurna banget!








Rasa manis dari ayamnya terus dipadu dengan gurih kimchinya membuat rasa menjadi semakin sempurna. Gara - gara ini, saya memesan 1 porsi kimchi lagi karena ketagihan rasanya. Untuk makananya bintang 5/5.

Cuma nih ya, ketika rasa makanan yang sempurna ditutup dengan ocha yang diluar ekspetasi saya. Ocha disini tidak sama dengan ocha lainnya yang pernah saya minum. Rasanya pahit ke arah kopi.  Gatau yah teh apa yang digunakan, entah memang rasa otentik aslinya seperti ini? Untuk saya yang bukan penikmat kopi, tapi aroma pahitnya lebih ke kopi, jadi saya kasih bintang 2/5 untuk ochanya. Next timenya mungkin saya pesan lagi dengan varian minum berbeda.

Jadi sebagai penutup, Honey Crispy Chicken paket promo berdua sangat recommended to buy. Karena rasanya yang enak juga sangat hemat. Saya makan disana hanya habis 108.600 rupiah saja sama nambah kimchi 15 ribu dengan total 123.600. Makan enak porsi banyak hemat lagi.

Tidak ada komentar:

Nih buat jajan

@msandyn_IG